Cara membuat santan kelapa bubuk. Sebelum membahas tentang cara membuat santan kelapa bubuk, kita harus mengetahui apa itu santan? Dan apa saja jenisnya? Hampir semua masakan di Indonesia mengandung santan. Santan Kelapa adalah salah satu produk pangan yang berbahan dasar dari buah kelapa.

Santan kelapa memiliki tekstur yang sedikit kental dan berwarna putih susu yang berasal dari parutan daging kelapa. Kemudian diberi air secukupnya dan melewati beberapa tahap proses pembuatan. Untuk jenisnya, saat ini terdapat 2 jenis santan kelapa, yaitu santan kelapa bubuk dan santan kelapa cair.

Santan mudah mengalami kerusakan dan mengakibatkan santan mengeluarkan aroma tidak sedap. Sehingga saat ini kebanyakan masyarakat lebih suka menggunakan santan kelapa bubuk dibanding santan kelapa cair. Dengan mengolah santan kelapa cair menjadi santan kelapa bubuk membuat santan memiliki daya tahan yang lebih lama.

 

Santan Bubuk Kelapa

Santan kelapa merupakan bahan pangan pengganti susu sapi dan lemak hewani untuk penderita lactose intolerant. Karena santan mengandung asam laurat yang ditemukan pada ASI, sehingga untuk para penderita lactose intolerant bisa mengganti susu sapi dan lemak hewani dengan santan .

Pada santan kelapa terkandung lemak yang tinggi, sehingga membuat santan memiliki ciri khas rasa yang gurih untuk campuran bahan makanan atau minuman. Santan kelapa juga bermanfaat untuk mencegah beberapa penyakit seperti kanker kulit dan beberapa penyakit lainnya.

Karena pada santan terkandung asam palmitate yang bisa mencegah penyakit kanker kulit. Tidak hanya asam palmitate, asam stearate juga terkandung dalam santan dan berguna untuk melembabkan kulit. Dan masih banyak lagi kandungan dalam santan yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh, seperti asam oleat dan linoleate yang berguna untuk memperbaiki kondisi kulit.

Santan kelapa bubuk adalah santan yang dibuat dari cairan santan cair yang berwarna putih susu dengan penambahan air yang kemudian dikeringkan dan melewati beberapa proses menggunakan alat spray dryer. Setelah melewati beberapa tahap proses, hasil akhir yang didapatkan adalah santan berupa bubuk.

Karena pembuatan santan bubuk lebih menggunakan sedikit air, tentu saja hal ini membuat kandungan air di dalam santan bubuk lebih rendah dibanding santan kelapa cair.

 

Cara Membuat Santan Kelapa Bubuk Menggunakan Metode Spray Dryer

cara membuat santan kelapa bubuk

Bahan dasar yang dibutuhkan untuk membuat santan bubuk adalah jenis buah kelapa yang sudah tua. Cara membuat santan kelapa bubuk menggunakan perbandingan parutan daging kelapa dan air 1 : 2. Proses ekstraksi santan kelapa dilakukan dengan menggunakan press hidrolik.

Setelah melewati proses ekstraksi, santan kelapa yang diperoleh akan dipisahkan menjadi skim dan krim. Proses ini dibantu dengan menggunakan sebuah alat yang bernama Cream Saparator. Proses ini harus segera dilakukan, karena jika tidak kita harus menyimpan skim dan krim pada lemari pendingin dengan suhu 4 derajat.

Untuk meningkatkan kandungan padatan yang terlarut dalam santan kelapa akan digunakan bahan pengisi. Bahan pengisi ini terdiri dari Dekstrin, natrium kaseinat, dan Tween 80.

Proses selanjutnya adalah proses pengeringan yang dibantu dengan menggunakan alat Spray Dryer. Pada awalnya alat ini hanya digunakan sebagai alat pengering susu. Namun seiring berkembangnya zaman, alat ini banyak digunakan sebagai alat pengering makanan bayi dan beberapa tepung.

Selanjutnya adalah proses homogenisasi yang dibantu dengan alat yang bernama homogenizer. Karena proses ini dilakukan pada tekanan tinggi sehingga bisa menghasilkan tepung santan yang lembut dan memiliki partikel yang lebih kecil.

Supaya santan yang dihasilkan menjadi santan yang berkualitas baik, perbandingan krim dan skim perlu diperhatikan karena itu salah satu hal yang penting dalam proses pembuatan santan kelapa. Kemudian santan akan dicampurkan dengan bahan kering yang terdiri dari natrium kaseinat, dekstrin dan tween 80 sesuai takaran.

Proses selanjutnya adalah proses pencampuran yang dibantu dengan blender atau mixer. Tahap selanjutnya adalah memasukkan bahan ke dalam pengering semprot. Selanjutnya tepung santan yang keluar dari Spray Dryer akan diukur kadar airnya dengan bantuan alat yang bernama moisture meter.

Bila kadar air tepung santan sudah sesuai dengan ketentuan, tepung santan akan dikemas dengan menggunakan plastik polietilen atau alumunium foil. Pada proses pengemasan menggunakan metode vakum dengan tujuan agar santan bubuk memiliki daya tahan yang lama.

 

Kegunaan Santan Kelapa

1. Santan Kelapa Bubuk Sebagai Pengganti Susu

Susu sapi memang mengandung protein yang tinggi, mineral, kalsium, fosfor, dan vitamin B. Namun tidak selamanya susu menjadi sumber gizi yang tepat, terutama bagi penderita lactose intolerant. Bagi para penderita lactose intolerant, bisa mengganti susu sapi dan lemak hewani dengan santan.

karena santan mengandung asam laurat. Selain susu, santan juga bisa menggantikan creamer atau jenis susu di cafe-cafe. Namun perlu diingat, santan memiliki rasa dan aroma yang khas. Hal ini akan mempengaruhi hasil akhir dari makanan atau minuman yang dicampur dengan santan.

Namun tidak perlu khawatir lagi, karena sekarang sudah banyak bahan nabati yang rasa dan teksturnya mirip dengan susu. Dan bisa menggantikan susu sapi.

2. Santan Kelapa Sebagai Pencuci Mulut

Berbagai makanan dan minuman pencuci mulut dari santan seperti pudding lapis, kolak, dan lain-lain. Beberapa minuman khas Indonesia seperti kolak pisang juga memerlukan santan untuk bahan pembuatannya. Bisa juga dicampurkan dengan bahan-bahan lainnya seperti pisang, ubi, atau labu.

Membuat pencuci mulut dengan santan tidaklah mudah. Dengan hanya mencampurkan santan kelapa kepada makanan atau minuman, akan membuat makanan tersebut menjadi enak. Karena santan memiliki ciri khas rasa yang gurih.

3. Santan Kelapa Sebagai Pelengkap Saus

Ada beberapa saus yang berbahan dari santan kelapa. Seperti saus untuk hidangan dimsum. Dengan mencampurkan beberapa bahan seperti, bubuk kari, saus ikan, dan sedikit jeruk nipis. Saus dari santan juga bisa dinikmati bersama potongan buah.

Kita bisa membuatnya dengan mengolah santan dan menambahkan beberapa bahan seperti susu kental manis dan sedikit garam.

4. Santan Kelapa Sebagai Penyedap Kari

Thailand adalah negara yang dikenal memiliki banyak olahan kari yang enak dan menarik. Thailand mempunyai cara sendiri untuk mengolah kari dengan berbagai warna seperti warna merah dan hijau. Daging yang diolah dengan sajian kari ini.

Dan gula yang terkandung pada santan akan menjaga tekstur tetap juicy meskipun sudah dimasak dalam waktu yang lama. Ditambah lagi dengan rempah-rempah yang dicampur pada kuah kari, menambah rasa kari lebih enak dan lezat.

5. Santan Kelapa Sebagai Penyegar Minuman

Mungkin kalian tidak menyadari bahwa ternyata banyak minuman segar yang diolah dari santan. Selain es krim, beberapa minuman segar yang dikenal sebagai minuman kebarat-baratan juga ternyata diolah dari santan. seperti tea latte, pina colada, dan mocktail.

 

Santan Kelapa Bubuk Mengandung Pengawet?

cara membuat santan kelapa bubukSantan kelapa bubuk dalam bentuk kemasan memang sering kita jumpai di toko-toko dan swalayan terdekat. Tidak menutup kemungkinan bahwa santan bubuk ini mengandung pengawet dan pengemulsi. Banyak makanan atau minuman kemasan yang mengandung pengawet, termasuk santan.

Pengawet dan pengemulsi inilah yang membuat santan kemasan mempunyai daya simpan yang lebih lama. Selain mengandung pengemulsi dan pengawet, santan bubuk kemasan biasanya juga mendapat tambahan guar gum atau sirup jagung. Guar gum ini menghasilkan rasa manis sekaligus bisa mengawetkan umur santan kemasan.

Sirup jagung atau guar gum juga berfungsi untuk mengentalkan konsistensi santan kemasan. Tetapi pada saat ini sudah banyak santan bubuk kemasan yang tidak mengandung pengemulsi dan pengawet. Beberapa santan kelapa kemasan juga tetap memiliki kandungan vitamin dan nutrisi yang masih lengkap.

Dengan menggunakan teknologi terkini yang bisa mempersingkat proses pemanasan dan bersuhu tinggi membuat vitamin dan nutrisi yang terkandung dalam santan bubuk tidak rusak.

Berdasarkan fakta ini, kita tidak perlu khawatir lagi untuk mengonsumsi atau menggunakan santan bubuk kemasan untuk campuran makanan atau minuman sehari-hari. Tetapi mengingat kembali bahaya pengawet dan pengemulsi, kita harus tetap berhati-hati dalam membeli makanan atau minuman kemasan.

 

 

Resep Minuman dari Santan Kelapa Bubuk

cara membuat santan kelapa bubukTidak hanya digunakan sebagai bahan masakan atau campuran makanan. Santan kelapa juga bisa dikreasikan menjadi minuman segar dengan cara mencampurkannya dengan bahan lain. Setelah mempelajari bagaimana cara membuat santan kelapa bubuk, dibawah ini adalah beberapa resep minuman berbahan santan yang ada di Indonesia.

Ada banyak minuman khas Indonesia yang menggunakan santan kelapa bubuk sebagai bahan campurannya. Dengan cita rasa santan yang gurih dan teksturnya yang kental, tidak heran jika banyak orang menggemari minuman dengan campuran santan.

Tidak hanya itu, santan juga cocok dicampurkan dengan bahan-bahan manis seperti gula merah, gula putih atau sirup. Banyak resep minuman dari santan yang bisa kita buat di rumah. Dengan segala kreativitas, kita bisa membuat minuman dari santan yang enak dan lezat. Berikut bahan dan cara pembuatannya.

 

1. Es Cendol

Es cendol adalah minuman khas Indonesia yang menjadi minuman penting bagi adat Jawa. Minuman ini menjadi salah satu dari 50 makanan dan minuman penutup yang paling lezat di dunia. Hal ini membuat es cendol menjadi perbincangan hangat pada beberapa waktu terakhir ini.

Pernah muncul berita bahwa sebenarnya cendol berasal dari Singapura, apakah benar? Es cendol adalah minuman segar yang bisa ditemukan di hampir seluruh Negara Asia Tenggara.

Di Indonesia, cendol sudah dikenal sejak lama. Minuman yang berasal dari Bandung ini berasal dari kata “jendolan”. Jendolan yang dimaksut adalah merujuk pada bentuk cendol. Selain cendol, ada juga dawet yang beberapa orang menyebut bahwa dawet adalah turunan dari cendol.

Pada umumnya, kedua minuman khas Jawa Tengah ini memiliki cara penyajian yang sama tetapi tetap ada perbedaan yang mendasar. Salah satu perbedaan yang terlihat adalah pada bahan dasar pembuatannya. Cendol terbuat dari tepung hunkwe, sedangkan dawet terbuat dari tepung beras dan tepung ketan.

Beda dengan Indonesia, Negara di kawasan Asia Tenggara seperti Thailand, Malaysia, Vietnam dan negara lainnya, cendol terbuat dari tepung yang berbeda-beda. Tak hanya tepung humkwe, tepung beras dan tepung keta. Pada negara tersebut, orang-orang membuat cendol dari tepung sagu.

Untuk kuah cendolnya, pada semua daerah menggunakan kuah yang sama yakni kuah berbahan dasar santan kelapa menggunakan pemanis gula merah atau gula jawa. Jika di Malaysia dan Singapura, gula yang digunakan adalah jenis gula Malaka.

Es cendol dawet bukan minuman biasa bagi masyarakat suku Jawa. Minuman ini menjadi minuman yang sering digunakan dalam serangkaian prosesi adat Jawa. Seperti pada acara pernikahan, yang dimana pada proses pernikahan ada prosesi adol dawet atau jualan dawet.

Bukan hanya pada proses pernikahan, prosesi saat tingkepan atau acara tujuh bulanan usia kehamilan juga melibatkan es cendol dawet. Berikut bahan dan cara pembuatannya.

Bahan-Bahan :

  • 125 gram tepung hunkwe
  • 25 gram tepung beras
  • 1 sdt pasta pandan
  • Air secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Es batu secukupnya

Bahan Kuah Gula :

  • 300 gram gula merah
  • 100 gram gula pasir
  • Air secukupnya
  • 3 lembar daun pandan

Bahan Kuah Santan :

  • 500 ml santan instan
  • Air secukupnya
  • Garam Secukupnya
  • 2 lembar daun pandan

Cara Membuat Es Cendol :

  1. Campurkan bahan saus gula, lalu masak hingga mendidih.
  2. Lalu angkat dan saring, kemudian dinginkan.
  3. Campurkan semua bahan kuah santan.
  4. Didihkan sambil terus diaduk agar tercampur rata. Lalu, angkat dan dinginkan.
  5. Masak cendol dengan mencampurkan tepung hunkwe, tepung beras, pasta pandan, air secukupnya, dan garam secukupnya.
  6. Sambil aduk terus sampai semua bahan tercampur rata dan sampai adonan meletup-letup.
  7. Jika sudah matang, angkat dan sisihkan
  8. Siapkan panci dan rebus air hingga matang, kemudian tuang dalam wadah.
  9. Beri bongkahan es batu di dalam wadah yang berisi air rebusan tadi.
  10. Letakkan cetakan cendol di atas wadah berisi air dan bongkahan es batu.
  11. Masukkan adonan cendol ke dalam cetakan cendol yang berada dalam wadah.
  12. Keluarkan pelan-pelan cendol, dan sisihkan.
  13. Campurkan cendol dan es batu, kemudian tambahkan kuah gula jawa dan tuangkan santannya.
  14. Es cendol siap disajikan

 

2. Es Cincau Hitam

Es cincau berasal dari Tiongkok, lebih tepatnya berasal di daerah daratan rendah. Cincau sendiri berasal dari bahasa Hokkian yang merujuk pada tumbuhan Mesona. Cincau biasa diolah menjadi bahan makanan dan minuman segar oleh masyarakat Tiongkok, khususnya di daerah daratan rendah dan sekitarnya.

Di Indonesia, cincau dibagi menjadi 2 jenis, yaitu cincau hitam dan cincau hijau. Cincau hitam adalah jenis cincau yang sering ditemukan di negara-negara kawasan Asia Timur. Seperti negara Korea, Tiongkok, dan beberapa negara di kawasan Asia Tenggara.

Sedangkan, cincau hijau lebih banyak diproduksi di Indonesia, tepatnya di daerah Bandung, Bogor, dan beberapa kota lain di Jawa Barat. Kedua jenis cincau ini sering ditemukan pada minuman seperti es cendol, es cincau, es campur, dan beberapa minuman lainnya.

Walaupun kedua jenis cincau ini kegunaannya hampir sama, tapi cara pembuatannya berbeda. Namun dari segi rasa, manfaat, tekstur, cincau hitam dan cincau hijau tetap sama. Tidak hanya digunakan sebagai bahan minuman segar, cincau juga memiliki beberapa manfaat.

Seperti menjadi bahan minuman kesahatan di beberapa daerah di Indonesia. Karena cincau memiliki efek menyegarkan, sehingga mampu meredakan panas dalam. Berikut bahan dan cara pembuatannya.

Bahan-Bahan :

  • 500 gram cincau hitam
  • Es batu secukupnya

Bahan Untuk Kuah Santan :

  • Santan bubuk
  • Garam secukupnya
  • 1/4 sdt vanili
  • 3 lembar daun pandan

Bahan Untuk Sirup Gula Merah :

  • 200 gram gula merah
  • Air secukupnya

Cara Membuat Es Cincau Hitam :

  1. Bentuk simpul untuk daun pandan.
  2. Rendam cincau hitam pada wadah yang berisi air panas.
  3. Potong cincau hitam sesuai selera.
  4. Masukkan beberapa sendok cincau hitam dalam gelas atau mangkuk saji.
  5. Selanjutnya, rebus santan bubuk yang sudah dilarutkan, garam secukupnya, vanili, dan 3 lembar daun pandan.
  6. Terus aduk santan agar tidak pecah.
  7. Setelah mendidih, kemudian angkat dan biarkan dingin.
  8. Untuk sirupnya, rebus gula merah dan air secukupnya hingga gula merah larut sempurna.
  9. Terus aduk dan tunggu hingga mendidih.
  10. Jika sudah mendidih, kemudian angkat dan dinginkan.
  11. Kemudian tuangkan kuah santan dan sirup gula merah pada mangkuk atau gelas saji.
  12. Tambahkan es serut atau es batu secukupnya, dan es cincau hitam siap disajikan.

 

3. Es Pisang Ijo

Kawasan Asia Tenggara merupakan daerah asal tanaman pisang. Tidak heran lagi jika Indonesia, menjadi salah satu negara produsen pisang dunia. Khususnya pada daerah Jawa Barat, Jawa Timur, dan Jawa Tengah merupakan daerah penghasil pisang terbesar di Indonesia.

Tidak hanya di Pulau Jawa, Selawesi Selatan juga menjadi daerah penghasil pisang yang besar di Indonesia. Pisang bisa diolah menjadi makanan, minuman, dan berbagai jajanan. Es pisang ijo adalah minuman segar berbahan dasar pisang yang berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan.

Minuman satu ini diolah dari buah pisang raja, pisang ambon, atau pisang kepok yang sudah matang sempurna. Pisang ini kemudian dibalut dengan adonan tepung beras yang dicampur dengan santan dan air daun pandan. Air daun pandan ini bertujuan untuk memberi warna hijau dan aroma pandan yang sedap.

Dengan ditambahkan es batu secukupnya, es pisang ijo semakin siap dinikmati. Membuat es pisang ijo tidaklah sulit, bahan-bahannya mudah didapatkan dan cara membuatnya juga tidak begitu rumit. Berikut bahan dan cara membuatnya.

Bahan-Bahan :

  • 150 gram tepung beras dan tepung terigu
  • 250 ml air perasan daun pandan
  • Pasta pandan
  • Santan bubuk yang sudah dilarutkan
  • 60 gram gula pasir
  • 8 buah pisang raja

Bahan Untuk Vla :

  • Garam secukupnya
  • 100 gram gula pasir
  • Daun pandan
  • 50 gram tepung beras
  • 500 ml santan kental

Bahan Pelengkap :

  • Sirup coco pandan
  • Es batu secukupnya
  • Susu kental manis

Cara Membuat Es Pisang Ijo :

  1. Kukus pisang raja selama 10 menit, kemudian kupas pisangnya.
  2. Haluskan daun pandan dengan air secukupnya dengan blender.
  3. Setelah diblender, kemudian peras dan saring.
  4. Tambahkan santan, tepung terigu, dan tepung beras ke dalam air perasan daun pandan.
  5. Kemudian aduk sampai tidak menggumpal.
  6. Selanjutnya, tambahkan gula dan pasta pandan, lalu aduk lagi.
  7. Kukus adonan yang sudah jadi, kurang lebih sekitar 20 menit hingga matang.
  8. Ambil adonan lalu uleni. kemudian pipihkan di atas kertas minyak.
  9. Isi adonan dengan pisang, tutup adonan, lalu rapikan bentuknya.
  10. Lakukan sampai adonan habis.
  11. Kukus lagi dengan dialasi daun pisang, kurang lebih sekitar 15 menit. Lalu angkat dan dinginkan.
  12. Untuk membuat vla, campurkan garam, gula pasir, daun pandan, tepung beras dan santan.
  13. Masak dengan api kecil sampai vla mengental.
  14. Siapkan mangkuk atau piring saji.
  15. Ambil vla secukupnya lalu tambahkan potongan pisang di atasnya, beri es batu secukupnya, sirup, susu kental manis.
  16. Es pisang ijo siap dinikmati.

 

Demikian pembahasan mengenai santan kelapa bubuk. Mulai dari cara membuat santan kelapa bubuk, manfaat dan kegunaan santan kelapa, serta beberapa resep minuman segar dari santan. Pada saat ini santan bubuk memang lebih praktis untuk digunakan. Tetapi sebaik-baiknya santan bubuk, bahan pangan kemasan satu ini tetap perlu diwaspadai karena mengandung pengawet.

Open chat
Online
(ONLINE) CS Fajar
Ada yang bisa kami bantu?