Pada kesempatan kali ini saya akan membahas Resep Getuk Lindri .Sejarah Gethuk berawal pada jaman penjajahan Jepang, konon pada masa itu beras yang merupakan makanan pokok Indonesia, merupakan barang langka untuk di temukan, sehingga penduduk lokal (asli) Magelang berupaya mengganti makanan pokok mereka dengan ketela.

Yang saat itu banyak terdapat di sekitar rumah dan mudah ditemukan di pasar. Pionirnya adalah mbah Ali Mohtar yang berasal dari Desa Karet, Magelang yang pertama kali membuat getuk, ia mencoba berinovasi dengan ketela sehingga menjadi satu makanan yang menarik untuk dihidangkan.

Di saat-saat bangsa sedang dilanda krisis ekonomi yang berimbas pada fluktuasi harga barang dan sembako, dan berujung pada rendahnya daya beli masyarakat, maka rakyat diajak untuk mengeratkan tali pinggang meskipun hanya dengan mengkonsumsi singkong.Singkong pun bisa menjadi pilihan yang tepat untuk bertahan karena memang harganya yang murah meriah dan bisa didapatkan di mana saja

Resep Getuk Lindri

Resep Getuk Lindri

Jenis-jenis getuk sangatlah banyak,contoh getuk lindri yaitu resep getuk lindri toping keju parut, resep getuk lindri simple,dan masih banyak lagi.Jika anda ingin mencoba buat getuk lindri perhatikan resep dibawah ini,semoga resep ini bermamfaat bagi kita semua.

1. Resep Getuk Lindri  Simpel

Bahan-Bahan :

  • 1 loyang
  • 1 kg singkong
  • 2 sdm margarin (saya pake pil*ma)
  • 10 sdm gula pasir (sesuai selera)
  • 1 sdm garam halus
  • 2 sashet kental manis putih

Bahan-Bahan Untuk taburan :

Bahan-Bahan Tambahan :

  • Gula merah dicairkan

Cara Membuat Getuk Lindri Simpel :

  1. Kupas singkong dan cuci hingga bersih.
  2. Rebus/kukus singkong sampai matang. Setelah lembut, tiriskan dalam wadah. Lalu tumbuk hingga halus
  3. Setelah halus, tambahkan garam, gula, margarin, dan kental manis. Tumbuk sampai semua bahan rata
  4. Setelah halus, letakkan dalam loyang dan simpan sebentar dalam kulkas. Cetak pake cetakan kue atau bisa juga menggunakan mesin pencetak gethuk.
  5. Untuk kelapa dan gula merah, saya hanya menggunakannya untuk pelengkap(taburan saja)

2. Resep Getuk Lindri Toping Keju Parut

Bahan-Bahan :

  • 1/2 kg singkong
  • 100 gr gula pasir
  • Sejumput garam
  • Pewarna makanan merah dan hijau
  • Keju parut

Cara Membuat Getuk Lindri Toping Keju Parut :

  1. Singkong di kupas, rendam 10 menit lalu potong ±10cm, kukus sampai merekah.
  2. Setelah merekah matikan kompor, selagi masih panas tumbuk/ giling singkong, klo di giling 2x giling yah smpai halus. Skalian giling bersama gula dan garam.
  3. Setelah halus adonan bagi 2 dan di lalu beri warna aduk adonan menggunakan tangan / bisa juga di giling lagi.
  4. Kalo tdk ada gilingan, pipihkan adonan iris kecil² lalu di tumpuk.
  5. Jika punya gilingan daging, bisa di giling smpai terbentuk seperti mie,lalu potong sesuai selera, taburkan keju parut.
  6. Getuk Lindri Toping Keju Parut selesai,dan Terima kasih

3. Resep Getuk Lindri Keju

Bahan-Bahan :

  • singkong 1 kg  (kalo bisa jenis mentega)
  • 150 gram gula pasir (resep asli 200 gram)
  • 1 1/2 sdm mentega (aku pake blue band)
  • SKM putih 1 sachet
  • 100 gram keju parut
  • Pewarna makanan (pink & hijau)

Bahan-Bahan Taburan :

  • secukupnya Kelapa parut yg sudah di beri sdikit garam & di kukus

Cara Membuat Getuk Lindri Keju :

  1. Kukus singkong selama 45 menit.
  2. Setelah empuk.dan matang. Angkat dan taruh dalam wadah tumbuk selagi hangat..
  3. Setelah singkong di tumbuk, campur gula pasir, mentega, SKM, keju parut uleni dengan tangan sampai tecampur rata.
  4. Setelah rata bagi menjadi 3 bagian, 1 bagian biarkan tanpa pewarna dan 2 lainya beri masing2 pewarna sesuai selera, dan uleni lagi.
  5. Langkah terakhir giling adonan (aku pake penggiling daging hasil pinjam tetangga).
    Setelah selesai susun dan taburi dengan kelapa parut.Dan sajikan.

4. Resep Getuk Lindri Rainbow

Bahan-Bahan :

  • 1 kg Singkong
  • 200 gram Gula Pasir
  • 50 gram Margarin
  • Garam seperlunya
  • Vanili seperlunya
  • secukupnya pewarna makanan
  • secukupnya Keju Cheddar

Cara Membuat Getuk Lindri Rainbow :

  1. kupas dan cuci bersih singkong potong potong sesuai selera agar saat dikukus tidak memerlukan waktu yang lama
  2. kukus atas rebus singkong sampai matang dan empuk agar lebih gampang dihaluskan.
  3. selagi singkong masih hangat tumbuk atau giling dengan gilingan daging atau getuk, aku tumbuk aja lebih gampang dan cepat
  4. tambahkan gula, vanili ,garam dan mentega, uleni sampai rata.
  5. Bagi jadi enam bagian sama banyak, kemudian tambahkan pewarna makanan, kemudian masukan dalam pipeng bag masing-masing warna.
  6. semprot kan masing masing warna memanjang berurtan kemudian gulung mulai dari ujung lakukan sampai adonan habis.
  7. inilah hasil akhir dari getuk lindri yang jadi korban rainbow, dan merubah namanya jadi getuk lindri rainbow.dapat disajikan dengan kelapa parut kukus atau keju parut.

5. Resep Getuk Lindri Cokelat

Bahan-Bahan :

  • 1 kg Singkong
  • butir Kelapa 1/2
  • 170 gram Gula Pasir
  • 100 ml Air
  • 1 sendok makan Cokelat Bubuk

Cara Membuat Getuk Lindri Cokelat :

  1. Kukus singkong sampai matang, haluskan selagi panas.
  2. Campur air, gula, dan cokelat bubuk. Aduk rata.
  3. Masukkan larutan cokelat ke dalam singkong yang sudah dihaluskan. Aduk rata.
  4. Giling adonan.
  5. Hidangkan dengan paturan kelapa yang sudah dikukus.

 

Kandungan Pada Bahan-Bahan Getuk Lindri :

1. Kandungan Yang Ada Di Dalam Kelapa Muda Dan Kelapa Tua

  • Obat kumur alami.Semua bagian buah ini bisa dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan Anda sehari-hari, salah satunya dijadikan minyak.Dimamfaatkan untuk memasak makanan,kandungan pada minyak buah ini juga bisa dijadikan sebagai obat kumur alami. Penggunaan minyak kelapa sebagai obat kumur alami sebenarnya udah dikenal sejak bertahun-tahun lalu.
  • Membakar lemak perut.Minyak buah ini juga dapat dapat mengurangi nafsu makan dan meningkatkan pembakaran lemak perut, sehingga bisa membantu Anda menurunkan berat badan.kandungan penyakit lemak perut sendiri merupakan lemak paling berbahaya dan sering dikaitkan sebagai penyebab berbagai penyakit kronis.Dalam sebuah penelitian pada wanita yang mengalami obesitas perut, mengonsumsi 2 sendok makan minyak kelapa.Proses menurunkan lemak ini butuh 12 minggu diketahui dapat membantu menurunkan BMI dan lingkar pinggang secara drastis.tidak untuk wanita saja kandungan dan  manfaat satu ini juga dirasakan oleh pria.
  • Mencegah batu ginjal Memastikan tubuh Anda mendapatkan cairan yang cukup setiap hari sangat baik untuk pencegahan batu ginjal. Penelitian menunjukkan bahwa air Cocos nucifera mungkin bisa jadi pilihan yang lebih baik untuk memenuhi asupan cairan sekaligus membantu Anda terhindar dari penyakit batu ginjal
  • Memenuhi asupan cairan tubuh air ,buah ini juga bisa dikonsumsi saat seseorang sedang kehilangan banyak cairan akibat diare.Kegunaan kelapa yang satu ini bisa menjadi obat alternatif menghidrasi tubuh selain dari air putih.Air Cocos nucifera juga di buat dan dimanfaatkan sebagai minuman isotonik alami yang memberi banyak manfaat seperti minuman olahraga yang telah diformulasi.memiliki kandungan elektrolit dalam air buah ini dapat menggantikan cairan tubuh yang hilang saat olahraga.
  • Menyumbuhkan darah tinggi yang ada di dalam tubuh.Berbagai penelitian menunjukkan bahwa air buah kelapa dapat melancarkan sirkulasi darah serta menurunkan tekanan darah tinggi, yang pada akhirnya membantu menurunkan risiko terkena serangan jantung dan stroke. Kandungan kalium tinggi dan natrium rendah dalam airnyalah yang berperan penting untuk menciptakan manfaat satu ini.

2. Mempunyai Kandungan Yang Ada Di Dalam Singkong

  • Mengandung Serat dan 0 kolesterol ,mengonsumsi makanan yang tinggi serat akan sangat bermanfaat untuk kesehatan,bisa membantu menghilangkan tekanan darah, menurunkan kadar kolesterol, dan membantu pencernaan. Rendahnya lemak dan kolesterol, yang ditambah dengan kandungan serat, membuat singkong juga baik untuk mencegah resiko obesitas.
  • Mengandung protein.dan mengandung lemak yang rendah, juga lebih rendah protein jika dibanding dengan sereal dan kacang-kacangan. Meskipun demikian, makanan yang murah meriah ini mengandung lebih banyak protein, jika dibandingkan dengan sumber makanan lainnya seperti ubi, kentang, pisang, dll.
  • Sumber vitamin K.Vitamin K berperan potensial dalam membangun massa tulang dengan cara mempromosikan aktivitas osteotrophic dalam tulang.
  • Magnesium dan Tembaga: Makan Singkong akan membantu Anda untuk mendapatkan asupan magnesium dan tembaga lebih banyak lagi. tidak memakan makanan yang kaya magnesium akan meningkatkan kesehatan seumur hidup, menurunkan tekanan darah, serta mengurangi risiko osteoporosis.
  • Tinggi Kalium.Selain itu, ubi kayu juga menyediakan kalium yang cukup baik. Kalium merupakan senyawa penting dari sel dan cairan tubuh yang bermanfaat untuk membantu mengatur detak jantung dan tekanan darah.

Dampak Negatif Dari Bahan-Bahan Getuk Lindri Yang Berlebihan Pada Tubuh Manusia

1. Memcampurkan Gula Yang Berlebihan

Kebanyakan pemula ingin memasak getuk manis dan dengan itu Pemula tidak tau apakah jadinya manis atau tidak manis.Kebanyakan Pemula tidak sesuai resep dikarenakan takut tidak jadi.Sehingga Pemula ini menambahkan banyak gula yang mengakibatkan penyakit Diabetes.

2. Kebanyakan Garam Menyebabkan Stroke Dan Demensia Vaskular

Asupan garam yang tinggi meningkatkan tekanan darah, meningkatkan risiko stroke dan demensia vaskular.Pengertian dari Demensia adalah hilangnya fungsi otak yang mempengaruhi ingatan, pemikiran, bahasa, penilaian, dan perilaku. Demensia vaskular dapat disebabkan oleh pembuluh darah yang tersumbat di otak. Sekitar satu dari tiga orang yang mengalami stroke mengalami demensia vaskular.

3. Kebanyakan Cokelat Mempunyai Kandungan Yang Tinggi Lemak

Semua cokelat memang mengandung lemak, tapi tidak semua yang tinggi lemak. makanan ini juga memiliki 12 gram lemak, sedangkan 1 sendok makan bubuk kakao hanya 1 gram lemak. Jadi memang benar bahwa cokelat mengandung lemak tetapi tidak semua dari mereka. Oleh karena itu, pilihlah cokelat hitam yang lebih sehat dan kurang lemak.

4. Dampak Negatif Kebanyakan Pewaarna Makanan

terbuat dari zat kimia yang tidak baik bila di konsumsi, bertambahnya limbah pabrik akibat pewarna yang tak terpakai,dapat membuat makanan berbahaya jika pewarna makanan melebihi dosis

5. Penggunaan Keju Yang berlebihan Dan Mamfaat Pada Keju

  • Terlalu banyak kalori Keju merupakan jenis makanan dengan kandungan lemak dan kalori yang tinggi. 100 gram keju mengandung 330 hingga 450 kalori. Jumlah kalori ini pun tidak akan hilang begitu saja, meskipun Anda berolahraga.
  • Mencegah kerusakan gigi kandungan protein di dalam keju dinilai bisa membantu melindungi gigi dari kerusakan.
  • Kaya akan kalsium.Keju merupakan salah satu sumber kalsium yang cukup bagus. Satu ons keju bisa memberikan seperempat kebutuhan kalsium di dalam tubuh dalam satu hari.
  • Kandungan protein yang tinggi Keju memiliki banyak kandungan protein. Kandungan protein sangat penting untuk meningkatkan dan menguatkan massa otot. Selain itu, protein juga penting untuk meningkatkan kerja jantung
  • .Mengandung banyak garam.Level sodium di dalam keju cukup tinggi. Alhasil, kandungan garam ini bisa meningkatkan tekanan darah. Hal ini tentu membawa dampak buruk buat kesehatan.
  • Kandungan lemak dalam keju.Keju, terutama yang mengandung lemak tinggi, memiliki kadar lemak jenuh yang cukup tinggi. Hal ini bisa memicu gangguan jantung. Biasanya, di dalam kemasan-kemasan keju akan disertakan dengan keterangan kandungan lemaknya.

Point Penting Dalam Usaha Getuk Lindri

1. Memberikan Promosi Pada Makanan Getuk Lindri

Lakukanlah promosi secara rutin, bisa dengan menyebarkan brosur atau memberikan potongan harga di hari tertentu, hal ini berguna untuk menarik pembeli baru.

2. Carilah Lokasi yang Banyak Dilalui Orang

Ini faktor utama yang harus diperhatikan dalam membangun usaha getuk lindri, karena jika ada kesalahan dalam memilih tempat, bisnis Anda pun tak akan berjalan lancar.

3. Getuk Lindri Harus Memiliki Rasa Yang Enak

Namanya juga getuk lindri tentu harus menyuguhkan rasa yang enak. Agar getuk lindri anda mempunyai perbedaan dengan bisnis orang lain,getuk lindri disarankan memiliki ciri khas yang berbeda.Misalnya bentuk penyajiannya,rasanya,dll yang bisa anda buat,semakin kreatif anda dalam usaha,semakin unggul anda dalam menjalankan usaha getuk lindri ini.

4. Desain Kedai Yang Menarik Untuk Menjual Getuk Lindri

Kedai harus memiliki tampilan unik untuk menarik perhatian, dan mudah dilihat orang yang lewat.Karena hal ini bisa membuat orang yang lewat kedai menjadi minat.Usahakan juga kedai getuk lindri ini memiliki tempat yang bersih dan terawat,serta memiliki gambaran yang bagus di dinding karena anak remaja sekarang ingin sekali mendatangi kedai yang menarik.

Peluang Usaha Getuk Lindri

Resep Getuk Lindri

 

1. Memulai Usaha Getuk Lindri

Apabila menjalankan usaha getuk lindri memang dapat dimulai dengan langkah mudah. Dalam menjalankan usaha churros bisa dijalankan dalam modal agak lumayan dari pada modal besar.Yang mana usaha getuk lindri ini bisa dilakukan dengan skala rumahan yang tidak mengularkan modal besar. Bisa dimulai dengan menjalankan usaha getuk lindri berskala rumah tangga,pasar,dll.

2. Prospek

Dalam usaha getuk lindri dapat dikatakan memiliki propek yang sangat cemerlang. Dimana melalui usaha getuk lindri  dapat mendatangkan keuntungan besar. Usaha yang bergelut dengan getuk lindri ini memiliki prospek sangat bagus dalam jangka ke depannya.karena getuk lindri ini banyak disukai orang indonesia,terutama untuk oleh-oleh.

3. Getuk Lindri Mempunyai Harga Jual  Yang Murah

Patokan harga untuk getuk lindri ini dapat Anda buat yakni menggunakan hitungan per buah dimana harga mulai Rp 8.000 sampai dengan Rp 10.000.

4. Strategi Pemasaran Getuk Lindri

Pemasaran usaha getuk lindri bisa dilakukan dengan Buat getuk yang enak dan nikmat serta berkualitas.Selain itu juga dapat pula menjalankan strategi kedai pemasaran getuk lindri lewat menyebarkan berbagai brosur dan menjual di kedai makanan lainnya.

5. Getuk Lindri Mempunyai Ciri Khas

Getuk lindri ini identik dengan tampilannya yang menarik.Getuk lindri ini memiliki rasa yang manis dan bermacam warna yang khas.Penduduk Indonesia yang minat dengan getuk lindri ini karena rasanya yang menggiurkan lidah kita dan makanan yang berasal dari jawa terutama di Gunung Kidul

Adapun hal yang perlu diperhatikan dalam menjalankan usaha getuk lindri ini memiliki rasa yang manis dan enak untuk disantap.dapat diperhatikan di atas. Dengan mengetahui getuk lindri di atas semoga anda bisa menjalankan getuk lindri menjadi semakin sukses.

Bagi yang ingin menjalankan usaha getuk lindri sebenarnya tidak hanya hal penting di atas saja yang perlu diketahui namun juga perlu melihat analisa usaha dalam menjalankan usaha getuk lindri.

Itulah tadi ulasan kami tentang getuk lindri ,mulai dari cara membuat,peluang usahanya,Kandungan,dampak negatif dari bahan bahannya pada getuk lindri.Getuk lindri ini sangat enak dan menggiurkan di lidah kita,makanan ini juga hampir sama dengan cara buat churros karena manisnya yang membuat kita ingin memakannya terus.

Demikianlah artikel tentang getuk lindri.Tidak lupa kami mengucapkan terima kasih karena kesediaannya untuk membaca artikel yang kami buat ini.Tentu masih banyak kekurangan karena keterbatasan kami baik itu berupa pengetahuan maupun yang lainnya mohon dimaafkan.Sekian dari kami dan Terimakasih.

Open chat
Online
(ONLINE) CS Fajar
Ada yang bisa kami bantu?