Berada di negara beriklim tropis memberikan banyak peluang untuk membuka usaha minuman kekinian dengan modal kecil. Modal yang akan kamu butuhkan untuk membuka usaha minuman juga terbilang tidak sebanyak modal membuka usaha makanan. Mengapa usaha minuman bisa memberikan penghasilan mulai jutaan bahkan milyaran?
Karena minuman segar sangat cocok dengan iklim Indonesia, mampu melepaskan dahaga dengan rasa yang segar dan manis. Banyak yang menyukai minuman segar sehingga penjualannya sangat fantastis. Tidak heran jika banyak yang memulai bisnis usaha ini bahkan dengan modal kecil.
Apalagi dengan adanya bantuan tekhnologi, jualan dirumah pun juga bisa menghasilkan jutaan sebulan. Kamu juga bisa memanfaatkan media sosial seperti Instagram untuk promosi dengan menggunakan kata-kata yang tepat.
Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil
Bukan hanya makanan kekinian saja, ada banyak pula pilihan usaha minuman kekinian yang dapat kamu jadikan sebagai referensi untuk berjualan di tahun 2022. Usaha minuman kekinian juga memiliki target pasar yang luas, di antaranya adalah kaum millennials dan Gen Z.
Membahas tentang modal, uang yang perlu kamu keluarkan untuk memulai usaha minuman tidak akan sebesar modal yang dibutuhkan untuk memulai usaha makanan. Mulai dari peralatan dan perlengkapan, kamu hanya perlu menyediakan peralatan seperti mesin cup sealer dan untuk perlengkapannya seperti cup minuman.
Tetapi, kamu perlu tahu bagaimana cara membangun bisnis minuman kekinian yang berhasil. Di sini kita akan bahas mengenai alasan menjalankan usaha minuman yang kekinian, ide jenis minuman yang bisa kamu jual, dan tips untuk memulainya.
Alasan Membangun Bisnis Minuman Kekinian
Minuman jaman sekarang memiliki berbagai varian rasa yang beraneka ragam, mulai dari kopi, coklat, stroberi, bahkan ada juga yang mencampurkannya dengan keju. Dengan harga yang murah, konsumen akan banyak yang tertarik untuk membeliya
Berbagai Alasan Dan Peluang Bisnis Minuman Kekinian Yang Perlu Kamu Tau
1. Pasar Yang Luas
Kamu perlu tahu bahwa saat ini, hampir semua masyarakat Indonesia banyak yang menyukai minuman kekinian. Terutama di kota-kota besar yang unggul dalam kemajuan kotanya, maka dari itu banyak yang memulai bisnis minuman kekinian disana.
Semua orang yang menyukai minuman kekinian juga tidak mengenal umur. Dari anak kecil hingga orang yang sudah dewasa juga menyukai minuman ini. Para calon konsumen kamu tidak hanya fokus di umur tertentu, kamu bisa meraih pelanggan dari umur mana saja.
Hal ini disebabkan karena kebutuhan masyarakat akan minuman. Ketika sedang berjalan-jalan, mereka akan membeli minuman dengan berbagai rasa. Bahkan yang sedang sibuk di kantor pun banyak juga dari mereka yang memiliih minuman kekinian untuk melepas stres.
2. Modal Cenderung Kecil
Jika kamu ingin memulai bisnis minuman kekinian, kamu tidak perlu mengeluarkan modal yang besar. Kamu dapat memulainya dari modal yang kecil. Kamu bisa memulai penjualan deengan sistem PO per hari 10 gelas terlebih dulu untuk melihat respon pelanggan bagaimana. Jika pelanggan semakin banyak, kamu bisa menambah jumlah gelasnya ataupun mau membuka kios kecil-kecilan dirumah
Begitu juga dengan biaya yang diperlukan untuk bahan baku dan alat juga tidak mahal. Kamu bisa menemukan bahan-bahan itu di sekitar rumah maupun ditoko-toko, tidak perlu sampai mencarinya ke luar negeri.
3. Kamu Hanya Perlu Mempekerjakan Beberapa Orang
Minuman kekinian bisa diolah dengan beberapa orang saja. Beberapa orang untuk berganti shift apabila kamu ingin membuka usaha dari pagi hingga malam juga sudah cukup.
Selain itu, tempat yang kamu butuhkan untuk membuka usaha ini juga tidak perlu luas. Kamu bahkan bisa memilih konsep kedai biasa, tanpa tempat duduk untuk pelanggan. Jadi, pembeli membawa pulang minumannya. Kamu pun bisa menggunakan modal secara efisien
4. Keuntungan Besar
Kamu juga bisa meraih keuntungan yang besar dalamusaha minuman ini. Karena modal yang kamu perlukan termasuk kecil. Dengan membuka harga minuman mulai dari Rp10.000 hingga Rp25.000, kamu bisa meraih keuntungan bersih hingga jutaan per bulannya. Tidak mengherankan jika bisnis ini begitu menggiurkan.
Beberapa Ide Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil Yang Bisa Kamu Coba
1. Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil (Kombucha)
Bisnis minuman kombucha juga termasuk ide usaha minuman kekinian yang bisa dicoba. Bahkan saat ini semakin banyak orang yang peduli dengan kesehatannya, sehingga memilih jenis minuman yang menyehatkan tubuh. Minuman kombucha merupakan teh hasil fermentasi larutan teh dengan gula, yang kemudian ditambahkan mikroba dan ragi.
Kombucha memiliki berbagai jenis manfaat yang penting bagi tubuh, seperti meningkatkan kesehatan pencernaan, menurunkan tingkat gula darah, serta mengurangi risiko penyakit jantung dan ginjal.
2. Minuman Bersoda Tanpa Alkohol
Jaman sekarang Korean wave semakin digemari kalangan anak muda di Indonesia. Banyak juga yang penasaran dengan kuliner yang sering muncul di drama korea, salah satunya adalah soju. Soju merupakan minuman beralkohol khas Korea Selatan. Tetapi, soju bisa juga menjadi ide usaha minuman kekinian. Kamu bisa menjual soju dengan versi halal yang tanpa alkohol, tentunya dengan berbagai varian rasa yang menggugah selera.
3. Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil (Jamu kekinian)
Usaha minuman jamu kekinian ini juga tak kalah menguntungkan. Yup! kamu juga bisa mengemas jamu menjadi lebih kekinian. Diracik dengan rempah-rempah khas Indonesia, jamu menghadirkan berbagai manfaat yang penting bagi kesehatan.
Cobalah untuk berkreasi dalam mengemas jamu dengan kemasan yang lebih menarik, misalnya menggunakan botol dengan berbagai modifikasi rasa. Kamu juga bisa menjual berbagai jenis jamu, misalnya jamu beras kencur, honey temulawak, turmeric honey, asam jawa, dan lain sebagainya.
4. Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil (Cheese Tea)
Salah satu minuman kekinian yang satu ini sebenarnya sudah cukup viral dari beberapa tahun belakangan, tetapi nyatanya cheese tea masih digemari oleh banyak orang. Kamu bisa memanfaatkan peluang ini dengan menjual berbagai jenis minuman rasa dengan kombinasi cream cheese. Contohnya, kamu bisa menjual minuman taro cheese tea, matcha cheese tea, dan lain-lain.
5. Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil (Cold Pressed Juice)
Satu lagi minuman sehat yang sedang digemari oleh banyak orang, yaitu cold pressed juice.Jika jus biasa dibuat dengan blender yang fungsinya menghancurkan buah, namun alat untuk membuat cold pressed juice berfungsi untuk melumatkan buah dan mengeluarkan sari buahnya saja. Sebab itu, cold pressed juice terasa lebih cair dibandingkan jus, namun lebih sehat karena nutrisinya tidak terbuang lebih banyak. Dengan banyaknya orang yang menjalani gaya hidup sehat, membuat cold pressed juice menjadi salah satu ide usaha minuman kekinian yang wajib kamu coba.
6. Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil (Mocktail)
Usaha minuman mocktail juga termasuk ide usaha minuman kekinian yang bisa kamu coba. Mocktail termasuk minuman yang mudah dibikin karena hanya berbahan dasar sirup, jus, dan buah segar yang ditambahkan dengan soda dan sedikit sentuhan garnish, sehingga menghasilkan minuman yang menyegarkan.
Minuman mocktail biasanya dapat ditemukan di cafe-cafe atau coffee shop tertentu, namun kamu bisa lho mengemas mocktail dengan lebih ekonomis, supaya diminati oleh banyak kalangan.
7. Teh Kekinian
Tidak kalah dengan jamu, minuman yang sudah ada sejak zaman dahulu ini bisa dijadikan peluang usaha minuman kekinian yang menguntungkan lho. Yup! kamu bisa menjual teh kekinian dengan variasi rasa yang menyegarkan, apalagi dikombinasikan dengan minuman viral lainnya.
8. Jus Buah Segar
Bukan hanya menyegarkan, usaha minuman jus buah yang satu ini juga bisa menyehatkan. Jika ingin mengolah jus buah segar dan nikmat kamu dapat mencari referensi campuran buah-buahan yang dibutuhkan serta mengetahui apa manfaatnya. Untuk memberikan ciri khas tersendiri, gunakan cup minuman yang menarik dan juga eye-catchy
Minuman jus buah sering kali dianggap tidak berbahaya karena kandungan gulanya adalah fruktosa. Sebenarnya, buah memang mengandung fruktosa tapi gula tersebut terkandung dalam sel buah yang ada pada serat buah utuh. Yang artinya, butuh sistem pencernaan manusia sebentar untuk memecah sel-sel buah agar fruktosa memasuki aliran darah.
Sedangkan untuk jus buah tidak demikian. Minuman jus buah mempunyai sebagian besar serat yang dihilangkan, ungkap Emma Elvin, penasihat klinis senior lembaga diabetes di Inggris dikutip dari BBC Future. Maka dari itu fruktosa dalam jus buah dihitung sebagai “gula bebas” seperti madu dan gula yag ditambahkan pada makanan. Melihat pada rekomendasi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), batas tambahan gula pada orang dewasa hanya 30 gram. Yang setara dengan 150 ml jus buah per hari.
9. Thai Tea
Setelah itu kamu bisa menjual minuman kekinian Thai Tea sebagai produk bisnis kamu. Sebetulnya, minuman asal Thailand ini mirip sekali dengan teh tarik yang tentunya sudah sering dijumpai di Indonesia sejak dulu. Namun, minuman ini seakan tak hilang oleh waktu karena sampai sekarang peminatnya yang masih begitu banyak.
Ciri khas dari minuman Thai Tea adalah teh segar dengan rasa manis dan agak terasa pekat saat diminum, karena memang dicampur dengan susu atau krimmer. Penyajian dari Thai Tea juga sudah semakin bervariasi, tidak hanya ada rasa original saja tapi terkadang juga dapat ditambahkan dengan Green Tea, atau rasa-rasa lainnya.
Yang menariknya lagi, walaupun Thai Tea awalnya disajikan hangat saat cuaca dingin, tapi karena rasanya yang nagih di mulut, kamu tentu saja bisa membuat es Thai Tea dengan menambahkan es dan diminum saat cuaca panas.
10. Iced Chocolate
Usaha minuman berikutnya adalah iced chocolate. Sebagian besat orang menyukai coklat, baik disajikan dalam bentuk makanan penutup ataupun minuman. Minuman yang ini juga banyak digemari oleh berbagai kalangan mulai dari kalangan anak kecil sampai orang dewasa
Tidak hanya nikmat saat disajikan secara panas, minuman coklat juga dapat dinikmati dalam kondisi dingin. Dengan tambahan topping juga bisa menambah kenikmatan pada minuman coklat yang akan kamu jual. Contoh topping yang bisa kamu tambahkan adalah oreo, biskuit, choco chips, dan masih banyak lagi.
11. Es Kopi Susu
Minuman kekinian yang sedang naik namanya selama pandemi adalah minuman es kopi susu. Dari minuman satu ini sekarang banyak orang yang mulai mempelajari bagaimana caranya membuat kopi susu sendiri mulai dari biji kopinya.
Es kopi susu dapat kamu jadikan pilihan usaha minuman kekinian yang mendatangkan profit besar bagi bisnis kamu apabila kamu memiliki keunikan tersendiri dan mampu menghasilkan cita rasa kopi yang tidak asal.
Tiidak hanya dijual dalam ukuran cup saja, kamu juga bisa mengkreasikan untuk menjual dalam ukuran literan dengan menggunakan botol besar.
12. Minuman Boba
Seperti yang sudah dijelaskan pada kalimat pembukaan, sebenarnya minuman Boba sudah populer sejak dulu kala dengan sebutan Bubble Ice/Bubble Tea. Tapi, minuman kekinian ini masih ramai dicari orang hingga kini, makanya wajib banget dimasukan ke dalam daftar yang wajib dibeli saat berlibur
Minuman boba ini, pertama kali dibuat di kedai teh tradisional Taiwan, yang awalnya hanya menggunakan campuran teh hitam. Namun semakin berjalannya waktu, muncul beragam varian baru, mulai dari aneka teh seperti matcha, sampai rasa yang lainnya seperti taro, mangga, cokelat hingga bubble gum.
Bagaimana Tips Memulai Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil?
Setelah kamu mengetahui berbagai jenis usaha minuman kekinian yang disebutkan di atas, apakah kamu sudah menetapkan jenis minuman yang ingin kamu jual? Jika sudah, tetapi kamu masih bingung bagaiman cara memulainya, di bawah ini akan dibahas mengenai tips yang bisa dilakukan.
Tips Memulai Usaha Minuman Kekinian Yang Bisa Dicoba
1. Utamakan Kualitas Minuman
Saat kamu menjalankan usaha minuman kekinian, jangan hanya memikirkan soal keuntungan saja ya teman. Yang paling penting adalah mengutamakan kualitas dari minuman yang kamu akan jual, baik dari segi bahan, rasa, kebersihan, dan lainnya. Karena, hal tersebut akan membuat minuman menjadi lebih nikmat.
2. Pilih Lokasi Strategis
Lokasi yang strategis akan sangat mempengaruhi banyaknya pelanggan yang mendatangi kedai kamu. Kamu tidak perlu memilih tempat yang luas-luas, asalkan berada di lokasi yang ramai juga sudah sangat baik. Cobalah cari lokasi yang dekat dengan kampus, perkantoran, atau perumahan besar.
3. Bekerja Sama Dengan Platform Antar Online
Kamu bisa menjalin bekerja sama dengan platform antar online untuk membuka pesanan secara online. Sehingga, para pembeli tidak harus mendatangi kedai kamu untuk membelinya, mereka juga bisa membeli lewat online.
4. Buat Resep Minuman Yang Berbeda
Kamu pasti sudah menyadari bahwa minuman yang dijual di luar sana jenisnya hampir sama semua. Yang berbeda hanya cita rasa dan varian rasanya. Kamu juga perlu menciptakan cita rasa tersendiri supaya pelanggan lebih mengenal cita rasa minuman kamu. Kamu juga bisa memulainya dengan membuat percobaan berbagai resep minuman.
5. Desain Kemasan Yang Unik
Mendesain kemasan minuman kamu juga perlu dibuat yang unik agar tampil berbeda dari yang lainnya. Kamu bisa melihat bergam desain minuman kekinian yang sudah ada sebelumnya. Jangan lupa untuk menambahkan logo kedai kamu di kemasannya. Selain unik, desain kemasan kamu juga harus simpel dan nyaman untuk dibawa.
6. Andalkan Promosi Yang Menarik
Hal yang penting untuk kamu siapkan adalah sebuah promosi yang menarik untuk brand minuman kamu. Promo yang menarik akan mengundang banyak calon para pembeli. Coba saja kamu untuk menerapkan sistem bundling, misalnya beli dua minuman harganya jadi lebih hemat. Atau kamu juga bisa menambahkan paket minuman dan camilan.
7. Bisa Pilih Franchise Minuman Kekinian Yang Sudah Terkenal
Jika kamu ingin menjalankan usaha minuman kekinian dengan brand yang sudah terkenal, maka solusinya adalah menjalankan bisnis franchise.Saat ini sudah banyak brandminuman yang menggunakan sistem franchise.Dengan cara itu, kamu sudah bisa menjual minuman kamu, tanpa perlu repot-repot untuk mengembangkan produknya dari nol
Nah dari sini kita bisa mengetahui apa saja usaha minuman kekinian modal kecil, semoga dari artikel diatas bisa menjadi pengetahuan kalian dalam membangun usaha munuman kalian sendiri, Sekian Terimakasih .