Bisa menjadi pengganti nasi, berikut 5 cara memasak bihun jagung sederhana :
Sebagian besar orang pasti sudah nggak asing lagi dengan olahan cara memasak bihun jagung kan? Ya bihun yang hampir sama dengan mie ini merupakan bahan makanan yang terbuat dari tepung beras atau tepung terigu. Bihun merupakan makanan memiliki tekstur yang lembut dan kenyal. Ada yang bahan dasarnya terbuat dari beras yang disebut bihun beras dan bahan dasarnya jagung yang disebut bihun jagung. Memang, ada banyak bahan masakan yang dapat digunakan saat menjadi menu makan. Bihun dapat menjadi menu masakan yang enak dan memiliki kesan istimewa bagi yang menyantapnya. Apalagi jika kreasi makanan tersebut hasil masakan sendiri.
Manfaat bihun yang harus kalian ketahui :
1. Menurunkan Berat Badan
Mengikuti resep cara memasak bihun jagung ini sebagai makanan pendukung diet adalah pilihan tepat. Ini karena bihun tidak mengandung lemak. Nilai karbohidrat dari bihun jagung kurang lebih 192 kalori per porsinya. Meski demikian, perlu diperhatikan campuran bihun yang disajikan. Jangan ditambah dengan daging, namun pilihlah sayuran agar rendah kalorinya tetap terjaga
2. Mencegah Hipertensi
Untuk seseorang pasien darah tinggi atau memiliki risiko yang besar untuk penyakit ini, sangat baik jika mengonsumsi bihun. Sebab, bihun mengandung sodium dengan angka minimum. Sehingga ia pun bisa mencegah kambuhnya hipertensi, ataupun meningkatkan risikonya.
3. Menjaga Kesehatan Pencernaan
Selain dikenal memiliki tekstur yang lembut, bihun juga kaya akan serat. Tak heran, makanan ini dapat mengatasi masalah kesehatan terkait pencernaan. Beberapa contohnya ialah kembung dan sembelit. Daripada digoreng, bihun lebih disarankan direbus karena kuahnya bikin hangat.
Berikut 10 Cara Memasak Bihun Jagung
1. Cara Memasak Bihun Jagung Goreng Ala Rumahan
Cara memasak bihun jagung goreng sederhana adalah pilihan olahan yang pertama. Sama seperti olahan mie pada umumnya, bihun jagung juga tak kalah nikmat jika dimasak menjadi bihun goreng. Ada beberapa bahan yang diperlukan untuk membuat menu bihun goreng tersebut antara lain :
Bahan – Bahan :
- 1 papan bihun jagung, rendam di dalam air panas
- Wortel dan daung bawang secukupnya, potong-potong kecil
- 1 butir telur
- Bawang goreng sebagai pelengkap
Bahan Bumbu Halus
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- sendok teh merica bubuk
- 5 buah cabai rawit
- 1 sendok makan kecap asin
- 1 sendok makan bawang goreng, ulek halus
- gula, garam secukupnya
Cara Memasak Bihun Jagung Goreng:
- Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan sayuran dan cabai rawit, tumis hingga layu.
- Masukkan bawang goreng dan bihun, aduk secara merata. Masukkan garam, gula, dan kecap asin. Aduk rata.
- Masak telur dan buat menjadi orak-arik telur
- Koreksi rasanya, lalu matikan api.
- Tambahkan orak arik telur yang telah disiapkan
- Bihun goreng siap disantap
2. Bihun Jagung Kuah Pedas
Buat kalian yang suka olahan pedas – pedas, bihun jagung tidak kalah enak jika disajikan menjadi olahan kuah pedas! untuk menambah nafsu makan, terkadang ada beberapa orang yang lebih mantap menyantap makanan yang pedas. Olahan bihun yang berikutnya adalah Bihun Jagung kuah pedas. Berikut resep olahan bihun jagung kuah pedas yang bisa dicoba dirumah.
Bahan – Bahan:
- 200 gram bihun jagung (seduh dengan air panas, tiriskan)
- 5 lembar sayur sawi (potong sesuai selera)
- 1 buah tomat (belah empat)
- 3 butir bakso sapi
- Bawang merah goreng (secukupnya, untuk taburan)
- 1 batang daun bawang (cincang kasar)
- 3 siung bawang putih (iris tipis)
- 3 siung bawang merah (iris tipis)
- 5 buah cabai rawit (iris serong)
- Gula (secukupnya)
- Lada bubuk (secukupnya)
- Kaldu sapi bubuk (secukupnya)
- Garam (secukupnya)
Cara Memasak Bihun Jagung Kuah Pedas :
- Seduh bihun dengan air panas lalu tiriskan.
- Rebus sayur sawi hingga matang, tiriskan dan sisihkan.
- Panaskan sedikit minyak goreng, tumis bawang putih, bawang merah dan cabai hingga harum.
- Tambahkan air kira-kira 3 gelas atau 100 ml lalu masukkan tomat, daun bawang, garam, gula dan lada bubuk secukupnya.
- Masukkan bihun ke dalam air rebusan bumbu, aduk hingga rata.
- Koreksi rasa, tuang bihun yang telah matang ke dalam mangkuk saji.
- Tambahkan sayur sawi, bakso dan taburan bawang merah goreng di atasnya.
3. Sup Bihun Jagung
Bihun Jagung olahan yang ketiga kali ini adalah sup bihun jagung yang nikmat dinikmati saat masih hangat. Bihun yang di sajikan dengan kuah hangat dan suwiran ayam ini dapat menambah nafsu makan dan penyemangat diet kalian loh! Salah satunya adalah dengan memasak dengan bumbu yang sedap sehingga makanan enak dan nendang.
Bahan – Bahan:
- 1 keping bihun jagung, rendam air panas hingga mengembang
- 300 gr daging ayam
- 5 bakso sapi, potong-potong
- 2 batang daun seledri
- wortel dan kentang secukupnya
Bumbu :
- 4 siung bawang putih untuk kaldu, memarkan
- 3 siung bawang putih, cincang
- 2 siung bawang merah, cincang
- merica bubuk secukupnya
- 3 batang daun bawang, potong-potong
- garam, gula dan penyedap secukupnya
- bawang goreng sebagai pelengkap
Cara Olahan Sup Bihun Jagung :
- Rebus daging ayam hingga matang dengan sedikit garam dan bawang putih yang sudah digeprak. Beri sedikit penyedap setelah matang. Tiriskan ayam dan saring air kaldunya, sisihkan.
- Tumis bumbu cincang hingga harum, masukkan daun bawang dan merica bubuk, tumis hingga layu.
- Didihkan kaldu ayam yang telah direbus, masukkan sayuran, masak hingga agak matang. Masukkan bumbu tumis ke dalam kaldu dan tambahkan garam dan gula secukupnya. Terakhir masukkan bihun dan masak hingga bihun matang dan empuk.
- Tuangkan sop bihun ke dalam mangkuk dengan tambahan bawang goreng dan suwiran ayam.
Selain dijadikan perkedel, jagung juga bisa dijadikan emping dengan menggunakan mesin pemipih emping jagung
4. Bihun Goreng Bumbu Bawang Sederhana
Cara memasak bihun berikutnya masih berkutat dengan bihun goreng, namun kali ini ditambahkan dengan bumbu bawang yang gurih dan lezat. Sudah tidak dapat diragukan lagi bahwa bawang adalah pelengkap masakan yang paling banyak disukai. Salah satu olahan bihun keempat kali ini adalah dengan memasak dengan bumbu bawang yang sedap sehingga makanan enak dan nendang.
Bahan-bahan:
- 100 gram bihun
- 1 sdt garam
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- lada bubuk dan kaldu bubuk secukupnya
- minyak secukupnya
- 1 batang daun bawang, iris tipis
Cara Memasak Bihun Goreng Bumbu Bawang :
- Rendam bihun dalam air panas hingga empuk dan mengembang, lalu tiriskan
- Haluskan bawang putih dan bawang merah.
- Tumis bumbu sampai matang, lalu masukkan garam, kaldu dan lada bubuk. Aduk sebentar.
- Masukkan bihun dan aduk rata dengan bumbu. Tabur daun bawang di akhir, aduk rata. Matikan api.
- Bihun bumbu bawang siap disajikan.
5. Bihun Kari Ayam
Olahan bihun yang kelima ini dapat dijadikan pelengkap ketika hujan. Bihun yang di padu padankan dengan olahan kaldu kari ayam. Pecinta kari ayam pasti sudah tidak asing lagi dengan gurihnya kaldu kari yang sangat menggugah selera. Untuk olahan yang satu ini, mari coba campurkan bihun jagung dengan kaldu kari ayam.
Bahan – Bahan:
- 250 gram bihun
- 1 batang serai, ambil bagian putihnya saja lalu digeprek
- 1 sdt pala bubuk
- 1/2 ekor daging ayam kampung, dipotong jadi beberapa bagian
- 150 ml santan kental
- 2 buah kentang, dipotong menjadi 4 bagian
- 2 lembar daun kunyit
- 4 cm kayu manis
- 5 butir cengkeh
Bumbu Halus:
- 5 buah cabai keriting
- 1 buah cabai merah
- 3 buah bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 cm kunyit
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar
- Jinten sejumput
Bahan Pelengkap:
- Bawang goreng
- Daun seledri
Cara Memasak Bihun Jagung Kari Ayam :
- Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan daun kunyit, serai, cengkeh, kayu manis, dan pala bubuk.
- Masukkan potongan daging ayam. Aduk sebentar. Tambahkan air secukupnya. Tunggu sampai mendidih.
- Masukkan santan. Masak sambil terus diaduk.
- Masukkan potongan kentang. Masak hingga kuah agak mengental.
- Tambahkan garam, lada, dan gula. Koreksi rasa.
- Rendam bihun dengan air panas. Tiriskan.
- Sajikan bihun dengan kuah kari dan taburan bawang goreng, seledri.
Olahan ayam lainnya yang praktis dibuat salah satunya ada abon ayam yang juga cocok menjadi lauk saat si kecil makan
6. Kue Kering Bihun
Olahan bihun yang ke enam kali ini adalah menjadikan bihun jagung menjadi bahan dasar pembuaan kue kering. Orang awam pasti bingung dengan olahan yang akan dijadikan sebagai cemilan kue kering ini. Ternyata olahan bihun dijadikan kue kering juga tidak kalah lezat loh! bisa untuk dijadikan cemilan sehari hari dikala bosan mengkonsumsi masakan bihun yang itu itu saja. Yuk langsung intip resepnya :
Bahan – Bahan :
- 1 bungkus bihun, digoreng
- 1/4 sdt vanili bubuk
- 200 gram butter
- 250 gram gula halus
- 3 butir kuning telur
- 300 gram margarin
- 450 gram tepung terigu
- 50 gram susu bubuk
- 50 gram tepung maizena
- 1 butir kuning telur, untuk olesan
- 50 gram keju parut
Cara Mengolah Kue Kering Bihun:
- Bihun yang sudah digoreng, dihancurkan. Sisihkan.
- Ayak tepung terigu, maizena, dan susu bubuk.
- Kocok margarin serta butter, dan gula dengan mixer sampai agak mengembang. Masukkan telur dan vanili. Aduk rata. Tambahkan keju parut. Aduk sebentar.
- Masukkan bihun goreng dan campuran tepung. Aduk sampai cukup kalis.
- Masukan adonan kurang lebih 5 gram, jangan lupa tata di loyang, lalu pipihkan dengan garpu.
- Olesi dengan kuning telur. Tambahkan choco chips.
- Panggang di oven selama kurang lebih 40 menit.
- Keluarkan dan sajikan kue kering bihun atau simpan ke wadah tertutup.
7. Muffin Bihun Isi Ayam
Muffin Bihun Isi Ayam merupakan hidangan yang lezat untuk bekal sekolah anak atau menjadi suguhan arisan. Apalagi makin lezat jika dinikmati bersama cocolan saus sambal atau cabai rawit di sore hari.
Bahan Bahan :
- 150 gram bihun, rendam dalam air panas, tiriskan, potong sesuai selera Bunda jika terlalu panjang
- 100 gram daging ayam, cincang halus
- 100 gram wortel, iris kotak kecil
- 50 gram tepung terigu
- 200 ml kaldu ayam
- 2 butir telur ayam, kocok lepas
- 1 batang daun bawang, iris sampai halus
- 2 siung bawang putih, iris sampai halus
- 1/2 bagian bawang bombay, cincang kasar
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 2 sendok makan margarin
Cara Memasak Muffin Bihun Isi Ayam :
- Siapkan cetakan Muffin dengan bentuk seperti gelas kecil atau bentuk lain sesuai selera Bunda dan sisihkan.
- Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
- Masukkan ayam, wortel, daun bawang, garam dan merica. Aduk sampai rata.
- Setelah wortel layu, masukkan tepung terigu, aduk sampai rata.
- Tuangkan kaldu dan bihun, masak hingga kaldu susut. Angkat dan letakkan dalam wadah, biarkan dingin.
- Tambahkan telur yang sudah dikocok, aduk hingga sampai rata.
- Tuang adonan dalam cetakan muffin yang sudah di siapkan.
- Rebus air pada dandang sampai mendidih untuk mengukus muffin.
- Kukus adonan dalam dandang selama 20 menit sampai benar-benar matang.
- Setelah matang, Angkat dan keluarkan dari cetakan, kemudian dinginkan.
- Goreng sebentar Muffin Bihun hingga matang dan permukaan berwarna kekuningan, angkat, tiriskan dan letakkan di atas piring.
8. Perkedel Bihun Jagung
Aneka gorengan yang umum disukai salah satunya adalah perkedel. Bihun jagung juga bisa di olah jadi perkedel loh. Perkedel yang satu ini rasanya gurih dan mengenyangkan. Isian tahu dan telur serta daging ayam bikin rasanya jadi gurih-gurih enak. Pas buat sajian berbuka nanti. Yuk, intip resep perkedel jagung
Bahan – Bahan:
- 150 gram bihun kering
- 125 gram daging ayam/sapi cincang
- 50 gram tepung roti
- 1 butir telur kocok lepas, untuk celupan
- 1 sendok makan seledri cincang
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh pala bubuk
- 1 sendok makan bawang merah goreng, haluskan
- 2 butir telur ayam, kocok lepas untuk campuran bahan
- 500 ml minyak goreng
Cara Membuat Perkedel Bihun Jagung :
- Rendam bihun bersama air panas hingga bihun melunak lembut. Angkat dan tiriskan.
- Potong bihun lunak kecil-kecil
- Setelah bihun dipotong kecil-kecil, campur bihun dengan daging cincang, bawang goreng, seledri, pala bubuk, merica bubuk, dan tepung roti. Aduk hingga semua bahan merata.
- Masukkan telur, aduk lagi hingga rata.
- Bentuk adonan sesuai selera Anda Ladies. Mau besar atau kecil tergantung Anda.
- Setelah semua adonan terbentuk, celup adonan pada putih telur yang telah dikocok.
- Goreng hingga warna berubah kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Perkedel bihun siap disajikan.
9. Risol Isi Bihun
Riuk-nya risol isi selalu bikin ketagihan untuk gigit lagi dan lagi. Bihun Jagung juga tak kalah nikmat jika dijadikan risol. enang saja, bihun dikenal sebagai serat diet yang baik untuk kesehatan. Kol juga tidak mengandung kolesterol serta lemak jenuh dan serat dalam wortel dapat membuat tubuh kenyang lebih lama.
Bahan – Bahan:
- 250 gr tepung terigu protein sedang
- 1 sdt garam halus
- 2 butir telur
- 500 ml air
Bahan Isi:
- 250 gr bihun, rendam, tiriskan
- 1 batang daun bawang, rajang
- 1 buah wortel, serut
- 50 ml minyak goreng
Bumbu yang Dihaluskan:
- 3 buah bawang putih
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt lada halus
- 1 ruas kecil, kunyit
Cara Membuat Risol :
- Buat terlebih dahulu kulitnya. Dalam wadah, campur tepung, garam dan telur, aduk rata.
- Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil tetap diaduk rata, hingga menjadi adonan cair. Saring dan diamkan 15 menit.
- Buat dadar tipis-tipis menggunakan wajan anti lengket diameter 18cm. Sisihkan.
- Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Kecilkan api, masukkan bihun, aduk hingga rata.
- Masukkan wortel dan daun bawang. Aduk rata. Angkat.
- Ambil selembar kulit untuk melapisi luar bihun, beri 1 sdm isian bihun di tengahnya. Lipat dan gulung seperti lumpia. Lakukan sampai semua kulit habis.
- Goreng hingga kuning kecoklatan. Angkat dan sajikan.
10. Bihun Jamur Lada Hitam
Perpaduan rasa yang agak pedas dan hangat dengan sedikit manis gurih yang bisa bikin lidah bergoyang. Hampir semua masakan bisa menggunakan saus ini. Bagaimana kalau kita mencobanya dengan bihun. Kreasi bihun putih dengan jamur dan saus lada hitam yang rasanya nendang
Bahan – Bahan:
- 1 mangkuk bihun yang sudah direbus
- 1 sdm saus tiram kental
- 1/2 bawang bombay diiris tipis
- 100 gram daging ayam potong kecil-kecil
- 2 sdm kecap
- 1 sdt margarin
- 2 siung bawang putih
- 200 ml air kaldu ayam
- 1 butir telur diorak-arik
- 5 buah jamur kancing besar diiris tipis
- 5 buah jamur kuping dicacah kecil-kecil
- Garam dan gula secukupnya
- Lada hitam secukupnya
- Larutan maizena secukupnya
Cara Memasak Bihun Jamur Lada Hitam:
- Lelehkan margarin, masukkan bawang bombay, bawang putih. Tumis hingga harum.
- Masukkan kaldu, lada hitam, saus tiram, kecap dan daging ayam. Lalu masukkan jamur, garam dan gula.
- Tata bihun di atas wadah, tambahkan telur orak-arik.
- Masukkan larutan maizena pada kuah bumbu yang mulai mendidih. Aduk hingga kental.
- Matikan api, diamkan 2 menit.
- Siram kuah ke atas bihun dan sajikan.
Nah, mudah dan banyak kan variasi olahan memasak bihun. Masakan bihun juga akan lebih sehat jika di minum dengan Jus Buah Naga bagi kalian yang sedang diet!